Ilmu Itu Diikat dengan Dicatat, Bukan Di-share
Oleh: Umma Azura
KARENA di rumah hanya tinggal bertiga : saya, ibu dan bapak, maka saat malam tiba rumah pasti terasa sangat sepi. Jadilah ritual malam saya sebelum tidur adalah ngobrol sama Ibu, jika mata beliau belum bisa terpejam hingga larut. Bapak sering memilih tidur duluan.
Ngobrolnya macam-macam. Apa saja, mulai dari cucu-cucu beliau, sinetron yang sedang rutin ditontonnya : CHSI, sakit pinggangnya yang kadang kambuh, bahkan kami kadang menjadi pengamat politik dadakan.
Soal sinetron, saya bukan penggemar sinetron, bahkan bukan penonton tv aktif tapi demi beliau sungguh saya tak keberatan memaksakan diri menonton sinetron itu sesekali, agar obrolan kami nyambung.
Chit Chat malam kami, seringkali ditemani teh hangat dan cemilan. Ya, saya tahu ngemil malam tak bersahabat jika kau berambisi punya berat badan ideal, namun tak mengapa, saya tak peduli. Ada rasa hangat yang mengalir di dada saya setiap Ibu menuangkan teh di mug saya atau menyodorkan cemilan kepadaku.
Meski terkadang rutinitas ini menyita waktu kerja saya, I’m fine with that. Rutinitas ini justru membuat ibu makin tak keberatan hijab saya bertambah panjang lagi sederhana dan tak bermodel terbaru.
Malam ini, kami mendiskusikan beberapa resep kue dan sebuah metode mencuci tanpa deterjen yang baru kami kami praktekkan tadi sore.
“Jangan lupa kamu catat di buku semua resep dan metode mencuci itu, supaya ndak lupa,” kata beliau mengingatkan.
“Saya sudah share di dindingku, jadi kalo lupa nanti saya tengok lagi,” jawabku
“Lah… bukannya kamu sendiri pernah bilang, di taklim kamu diajarkan bahwa ilmu itu diikat dengan ditulis,bukan dishare…?“ ujar ibu menatap saya.
Saya pun hanya bisa tersenyum malu, buru-buru mengambil buku dan mencatat yang diperintahkan ibu.
Meski hubungan ibu dan anak ini tak selalu mulus, saya rindu jika terkadang beberapa malam kami tak sempat melakukan rutinitas ini, semisal jika ibu memilih tidur cepat. []
Redaktur: Saad Saefullah
0 Response to "Ilmu Itu Diikat dengan Dicatat, Bukan Di-share"
Post a Comment