-->

Putra Mendiang Pemimpin Hizbullah Pimpin Pasukan Syiah di Perbatasan Suriah-Israel

Berita Internasional Update

Hidayatullah.com–Putra dari seorang pemimpin kelompok teroris Syiah Hizbullah yang terbunuh telah ditunjuk untuk memimpin pasukan Syiah asal Libanon itu berjaga-jaga di perbatasan Suriah dengan Israel.


Jihad Mughniyeh, putra dari Imad Mughniyeh yang tewas dalam serangan bom mobil tahun 2008 di Damaskus, ditugaskan sebagai komandan pasukan Hizbullah di distrik Golan. Demikian menurut keterangan dari jurubicara Dewan Nasional Suriah Mouayyad Ghizlan kepada CNN hari Ahad lalu, dilansir Al-Arabiya (13/10/2014).


Dewan Nasional Suriah (SNC) merupakan kelompok oposisi Suriah yang mendapatkan pengakuan dari dunia internasional sebagai perwakilan rakyat Suriah yang menentang kekuasaan diktator Presiden Bashar Al-Assad.


Ghizlan mengatakan bahwa Imad Mughniyeh dekat dengan pemimpin Hizbullah saat ini Hassan Nasrallah. Mendiang Imad Mughniyeh merupakan sepupu sekaligus saudara ipar Mustafa Badreddine, pemimpin sayap militer Hizbullah. Badreddine menggantikan posisi Mughniyeh setelah suami dari adik perempuannya itu tewas.*


The post Putra Mendiang Pemimpin Hizbullah Pimpin Pasukan Syiah di Perbatasan Suriah-Israel appeared first on Hidayatullah.com.





0 Response to "Putra Mendiang Pemimpin Hizbullah Pimpin Pasukan Syiah di Perbatasan Suriah-Israel"

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

Plis Like Fanpage Kami ya
close