-->

Presentasikan Rencana Move ON Anda


Seperti biasa, saat liburan akhir atau awal tahun semua keluarga kami berkumpul di satu tempat. Kali ini, kami berkumpul di rumah Surabaya selama satu pekan. Selain ada program-program liburan yang dirancang istri dan anak saya, kami juga punya kebiasaan, mempresentasikan rencana kehidupan selama setahun kedepan.


Dari anak saya yang paling bungsu (Izul, 12 tahun) hingga saya sebagai kepala rumah tangga wajib presentasi. Kerangka presentasi merujuk dari buku yang saya tulis dengan judul ON, terbitan Mizan. Semua harus memaparkan VisiON, ActiON, PassiON dan CollaboratiON-nya di tahun 2015.


Selain hal tersebut di atas, semua orang harus mempresentasikan jawaban atas pertanyaan, “Apa hal baru yang menantang dan menyenangkan yang akan dilakukan pada tahun 2015?” Pertanyaan kedua, “Ibadah apa yang akan ditingkatkan?” Pertanyaan ketiga, “Siapa guru kehidupan baru yang akan dijadikan mentor di tahun 2015?”


Senang saya mendengarkan presentasi istri, anak dan menantu saya. Setiap satu orang selesai presentasi, semua orang boleh memberi komentar, masukan, pertanyaan dan saran. Ada saran tentang menurunkan atau menaikkan target. Ada diskusi bagaimana agar kolaborasi antar kami semakin solid. Ada pula diskusi bagaimana agar rencana yang dipresentasikan bisa terealisasi. Seru dan mengasyikkan.


Yang membuat saya sangat terharu adalah ternyata rencana utama istri adalah mendukung dan mensupport saya dan anak-anak saya. Bisnis atau kegiatan yang dijalaninya hanya pengisi waktu-waktu luang dan mengurangi kejenuhan rutinitas. Saya berusaha menahan air mata haru saat istri menyampaikan hal itu. Saya tidak ingin terlihat menangis dalam suasana yang sedang ceria ketika itu.


Suasana menjadi sangat cair, ketika istri saya mempresentasikan jawaban atas pertanyaan, “Ibadah apa yang akan ditingkatkan?” Ternyata ia mempresentasikan rencananya dengan membuat singkatan jenjang sekolah.


Pada tahun 2015, ibadah yang akan saya pertahankan dan tingkatkan sesuai dengan urutan anak sekolah. Yaitu:

TK: Tilawah Kontinyu.

SD/SR: Sholat Dhuha/Sholat Rawatib ojo lali.

SMP: Sholat Malam Pertahankan/Perbanyak.

SMA: Sempatkan Menghafal Al-Qur-an,

S-1: Sholat wajib (tepat waktu, ya).

S-2: Shaum Sunah (rutin dilakukan)

S-3: Sedekah Se-ikhlasnya Setiap hari


Mendengar presentasi itu, kami semua bertepuk tangan.


Mempresentasikan rencana move ON adalah jalan pembuka untuk kehidupan yang lebih ON. Kami sudah mempraktekkan hal ini sejak beberapa tahun yang lalu. Trust me, it works.


Salam SuksesMulia!


Ingin ngobrol dengan saya? FOLLOW saya di twitter: @jamilazzaini. Atau, LIKE saya di facebook





0 Response to "Presentasikan Rencana Move ON Anda"

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

Plis Like Fanpage Kami ya
close