Pakistan Tuding AS Penyebab Kerusuhan di Asia Selatan
Penasihat Perdana Menteri Pakistan untuk Kebijakan Luar Negeri, Sartaj Aziz, menyebut Amerika Serikat bertanggung jawab atas ketidakstabilan yang kini terjadi di wilayah Asia Selatan.
“Dukungan Amerika Serikat kepada suku-suku mujahidin di masa era perang Afghanistan pada beberapa dekade lalu telah menyebabkan ketidakstabilan keamanan di wilayah Asia Selatan,” ujar Sartaj Aziz dalam rapat dengar pendapat dengan majelis tinggi parlemen Pakistan pada hari Selasa (19/01
Sartaj Aziz melanjutkan, “Setelah kedatangannya, AS segera meninggalkan suku-suku ini ketika perang berakhir dan pada akhirnya menyebabkan munculnya ketidakstabilan terjadi selama bertahun-tahun di Pakistan dan wilayah sekitarnya.”
Menurutnya bukan karena sistem demokrasi yang tidak dipakai di bekas negara-negara jajahan seperti apa yang dikatakan oleh pemerintaha Obama sebelumnya mengenai ketidakstabilan di seluruh dunia, termasuk Pakistan dan Afghanistan, karena tidak mencerminkan realitas sebenarnya. (Anatolia/Ram)
sumber: eramuslim
0 Response to "Pakistan Tuding AS Penyebab Kerusuhan di Asia Selatan"
Post a Comment