Anggota AKP dan MHP Adu Tinju di Parlemen Turki
Hidayatullah.com–Adu tinju kembali terjadi di gedung parlemen Turki hari Senin (4/8/2014) kali ini antara politisi partai penguasa AKP dengan oposisi MHP, sehingga ketua terpaksa menghentikan sidang.
Dilansir Associated Press, para politisi dari AKP baku hantam dengan politisi partai nasionalis saat membahas apakah parlemen harus meminta keterangan soal kelompok Muslim yang ikut bertempur di Iraq dan Suriah.
Related
Sementara media Turki, Hurriyet, melaporkan bahwa adu jotos berpangkal pada kebijakan pemerintah terhadap orang-orang Turkmen-Iraq.
Anggota parlemen Sinan Ogan dari MHP lewat akunnya di Twitter mengklaim bahwa politisi AKP yang pertama menyerang dirinya. Ketegangan terjadi ketika Ogan mempertanyakan sikap pemerintah yang menurutnya tidak mendukung kepentingan orang-orang Turkmen-Iraq.
Ogan ditonjok hidungnya oleh politisi AKP, Muhittin Aksak, yang dulu pernah ketangkap kamera sedang menonton pertandingan tinju dari tabletnya saat sidang parlemen sedang berlangsung.
Kantor berita Dogan melaporkan sedikitnya tiga orang terluka dalam aksi saling pukul itu.
Kejadian semacam itu bukan yang pertama kalinya terjadi di dalam gedung parlemen Turki. Bulan Februari lalu dua politisi dilarikan ke rumah sakit dengan hidung patah dan jari patah karena berkelahi soal legislasi wewenang pemerintah terhadap lembaga kehakiman.*
Dakwah Media Online adalah situs kumpulan Berita dari berbagai macam portal islam terkemuka. Silahkan share, Copyright bukan Milik kami. Semua Hak cipta milih Allah Jika bermanfaat silahkan disebar
0 Response to "Anggota AKP dan MHP Adu Tinju di Parlemen Turki"
Post a Comment