-->

Vatikan Izinkan Amerika Gempur ISIS/ISIL Demi Kristen Iraq



Hidayatullah.com–Vatikan memberikan persetujuannya kepada angkatan udara Amerika Serikat untuk melancarkan serangan terhadap ISIS/ISIL dengan alasan melindungi warga Kristen Iraq.


Duta Besar Vatikan untuk Perserikatan Bangsa-bangsa Silvano Tomasi pekan ini mendukung serangan udara Amerika Serikat yang ditujukan menghambat pergerakan ISIS/ISIL, dengan mengatakan lakukan “intervensi sekarang sebelum terlalu terlambat.”

Related


“Tindakan militer mungkin diperlukan,” kata Tomasi dikutip AFP (14/8/2014).


Kebijakan Vatikan ini berbeda ketika Amerika Serikat meminta izin untuk menggempur Iraq tahun 2003 dan rencana serangan udara 2013 atas Suriah. Ketika itu Vatikan tidak menyetujui serangan udara AS dengan alasan khawatir akan memperburuk kondisi warga Kristen di sana.


Dukungan militer diperlukan untuk “menghentikan serigala memasuki kumpulan gembalaan untuk membunuh, memakan dan menghancurkannya,” kata Rabban Al-Qas, uskup di Amadiyah dari gereja Katolik Khaldea (aliran Katolik di kawasan Suriah dan sekitarnya) kepada Radio Vatikan.


Tomasi mendesak agar mereka yang mendanai dan menyuplai senjata kepada kelompok fundamentalis (ISIS/ISIL, red) dan negara-negara yang mendukungnya harus diungkap.


Sementara itu pemimpin Gereja Katolik Khaldea Louis Sako yang berbasis di Iraq meminta intervensi militer yang lebih luas oleh Amerika Serikat. Alasannya, serangan udara AS hanya memberikan sedikit harapan bisa berhasil menghambat serangan ISIS/ISIL. Sako kecewa karena Presiden AS Barack Obama hanya memberikan bantuan militer untuk melindungi Arbil.*








Powered By WizardRSS.com | Full Text RSS Feed | Amazon Wordpress | rfid blocking wallet sleeves





Dakwah Media Online adalah situs kumpulan Berita dari berbagai macam portal islam terkemuka. Silahkan share, Copyright bukan Milik kami. Semua Hak cipta milih Allah Jika bermanfaat silahkan disebar


Plis Like Fanpage Kami ya

Related Posts

0 Response to "Vatikan Izinkan Amerika Gempur ISIS/ISIL Demi Kristen Iraq"

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

close