-->

Dihantui Kelesuan Pendanaan, PBB Siap Gelar Pertemuan Negara Donor Rekonstruksi Gaza

Berita Internasional Update

Hidayatullah.com–Utusan dari puluhan negara akan berkumpul hari Ahad (12/10/2014) guna menghadiri pertemuan penggalangan dana untuk rekonstruksi wilayah Palestina di Jalur Gaza.


Pertemuan itu tetap akan digelar meskipun ada kekhawatiran terjadi konflik bersenjata baru dan ada kelesuan pendanaan dari negara-negara donor.

Related


Lembaga Perserikatan Bangsa-Bangsa untuk urusan pengungsi Palestina (UNRWA) mengatakan bahwa uang yang diperlukan untuk pembangunan kembali Jalur Gaza, setelah digempur tentara Zionis selama 50 hari belum lama ini, besarnya melebihi dari yang pernah dikeluarkan selama ini.


Masih belum jelas seberapa besar negara-negara donor siap membantu rekonstruksi wilayah Gaza kali ini, sebab mereka juga sedang disibukkan dengan masalah pengungsi akibat konflik di Suriah dan Iraq.


Sekitar 50 negara akan menghadiri pertemuan di Kairo itu, yang juga akan diikuti Sekretaris Jenderal PBB Ban Ki-moon, Menteri Luar Negeri Amerika Serikat John Kerry, 30 menteri negara asing dan berbagai lembaga keuangan dan organisasi kemanusian internasional.


Pemerintah Palestina telah meminta bantuan lebih dari USD4 milyar, dan UNRWA meminta sokongan dana USD1,6 milyar, lansir AFP.*








Plis Like Fanpage Kami ya

Related Posts

0 Response to "Dihantui Kelesuan Pendanaan, PBB Siap Gelar Pertemuan Negara Donor Rekonstruksi Gaza"

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

close