Pemuka Syiah Terkenal Saudi Dihukum Mati
Dunia
Kamis 21 Zulhijjah 1435 / 16 October 2014 21:23
SALAH satu Pengadilan Arab Saudi dilaporkan telah menghukum mati seorang pemuka Syiah terkenal, kata saudara laki-lakinya lewat Twitter.
Nimr Baqir al-Nimr telah diadili di Riyadh tahun 2013 lalu karena dituduh telah “menyebarkan masalah.”
Saudara laki-lakinya mengatakan Nimr dihukum Pengadilan Kejahatan Khusus Riyadh yang mengadili kasus ekstremisme.
Pemuka Syiah ini merupakan pendukung unjuk rasa anti-pemerintah besar-besaran yang meletus di Provinsi Timur pada tahun 2011.
Penangkapannya dilakukan dua tahun lalu, saat dirinya ditembak dan dilukai polisi, memicu pemberontakan mematikan selama beberapa hari.
Provinsi Timur yang kaya minyak adalah tempat tinggal kelompok mayoritas Syiah yang sejak lama berusaha untuk menggulingkan kerajaan Sunni.
Unjuk rasa dimulai pada bulan Februari 2011 setelah dimulainya pemberontakan pendukung demokrasi di negara tetangga Bahrain, yang sebagian besar penduduknya Syiah. [sm/islampos/bbc]
Redaktur: Sodikin Maulana
0 Response to "Pemuka Syiah Terkenal Saudi Dihukum Mati"
Post a Comment