Survey Tentang Jokowi Tidak Bisa Jadi Pembenaran Untuk Saat Ini
Hidayatullah.com—Politisi Golkar Agun Gunandjar Sudarsa sudah memprediksi, era kepemimpinan Jokowiakan banyak mengalami gangguan.
“Hingga saat ini, banyak gangguan dalam 100 hari Jokowi memimpin,” ujar anggota Komisi I DPR RI di Gedung DPR RI ini belum lama ini.
Adapun gangguan yang ia maksud di antaranya, pengangkatan Wantimpres, persoalan Polri dan KPK, serta komunikasi politik Jokowi dengan para elit politiknya.
Related
“Yaitu persoalan pengangkatan Wantimpres, KPK-Polri, dan komunikasi politik,” ucapnya. Yang tentunya membuat semua pihak tidak nyaman melihat hal ini.
Namun ia ungkapkan, bahwa kejadian ini tidak membuat dirinya terkejut. Sebab sebelumnya ia dan partai Golkar telah memprediksi dan perhitungkan persoalan yang ada saat ini.
“Kejadian seperti ini sudah kami perhitungkan pra Pilpres lalu,” tambahnya.
Untuk itu sebagai salah satu rakyat Indonesia, ia menyarankan kepada presiden Jokowi agar berani langkah-langkah berani. Misalnya saja salah satunya langkah koordinasi yang proporsional.
“Harus berani ambil langkah yang bersifat koordinasi,” tutupnya.*
0 Response to "Survey Tentang Jokowi Tidak Bisa Jadi Pembenaran Untuk Saat Ini"
Post a Comment