-->

Ensiklopedia Khutbah Jumat akan Diterbitkan Kementerian Wakaf Saudi



Hidayatullah.com–Kementerian Urusan Islam, Wakaf, Da’wah dan Bimbingan Arab Saudi telah mempersiapkan penerbitan ensiklopedia khutbah Jumat sebanyak empat jilid yang akan dibagikan kepada imam-imam masjid.


Pejabat wakil menteri Abdulmuhsin bin Abdulaziz al-Asyeikh kepada Okaz/Saudi Gazette (13/8/2014) mengatakan sejumlah pakar terlibat dalam penggarapan kompilasi ensiklopedia itu.


Eksiklopedia khutbah Jumat tersebut dapat dijadikan pedoman para khatib.


“Khutbah Jumat bukan tempat untuk menyuarakan pendapat pribadi. Itu merupakan alat untuk mengingatkan para jamaah agar bertaqwa kepada Allah dalam kehidupan sehari-hari mereka,” kata Abdulmuhsin menjawab keluhan yang mengatakan bahwa sebagian imam memperpanjang khutbah mereka yang akhirnya berujung pada masalah perdebatan politik.


Pejabat Kementerian Waqaf itu mengatakan imam seharusnya mengingatkan jamaah Jumat agar mematuhi perintah Allah dan menjauhi segala larangannya. Imam seharusnya mengingatkan para jamaah akan ajaran-ajaran Islam yang mungkin mereka lupakan.


Selain itu imam juga diminta memperingatkan jamaah akan bahaya masalah sosial seperti narkoba, kebiasaan merokok, korupsi, termasuk kecelakaan lalulintas yang banyak merenggut nyawa warga Saudi setiap harinya.


Ensiklopedia itu berisi beragam topik, seperti misalnya penjelasan tentang makna sesungguhnya dari tauhid, tentang persatuan bangsa, aturan dalam beribadah, hak-hak bertetangga dan akhlak mulia.*








Powered By WizardRSS.com | Full Text RSS Feed | Amazon Wordpress | rfid blocking wallet sleeves





Dakwah Media Online adalah situs kumpulan Berita dari berbagai macam portal islam terkemuka. Silahkan share, Copyright bukan Milik kami. Semua Hak cipta milih Allah Jika bermanfaat silahkan disebar


0 Response to "Ensiklopedia Khutbah Jumat akan Diterbitkan Kementerian Wakaf Saudi"

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

Plis Like Fanpage Kami ya
close