Rezim Mesir Terus Lancarkan Penghancuran Terowongan Gaza
Semenjak Gaza diblokade penjajah Israel, terowongan bawah tanah menjadi penghubungan Gaza dan Mesir untuk memudahkan pembelian bahan kebutuhan pokok di Mesir
Semenjak Gaza diblokade penjajah Israel, terowongan bawah tanah menjadi penghubungan Gaza dan Mesir untuk memudahkan pembelian bahan kebutuhan pokok di Mesir
Hidayatullah.com–Aparat keamanan Mesir terus melancarkan operasi pencarian dan penghancuran terowongan buatan warga Gaza untuk menghubungkannya dengan Mesir.
Pasukan penjaga perbatasan menghancurkan tujuh lagi terowongan ilegal dalam operasi yang terus dilancarkan, kata Kantor Berita Mesir MENA, Rabu dikutip Antara.
Jumlah terowongan yang dihancurkan itu menambah panjang daftar yang sejauh ini tercatat 1.820 buah terowongan telah dibinasakan.
Disebutkan, aparat juga menangkap belasan warga Palestina yang berusaha memasuki Mesir secara ilegal melalui terowongan.
Seperti diketahui, semenjak Gaza diblokade Israel dari semua sisi, terowongan bawah tanah yang menghubungan Gaza dan Mesir yang dibangun oleh warga Palestina itu, biasanya digunakan untuk memudahkan pembelian bahan kebutuhan pokok di Mesir.
Para pengamat menilai, terowongan itu dibangun untuk akses bahan makanan akibat blokade darat, laut, dan udara yang diberlakukan penjajah Israel terhadap kantong Palestina tersebut.
Di masa Presiden Mohammad Mursy, terowongan-terowongan itu tidak disentuh, namun penguasa baru Presiden Abdal Fatah Al Sisi justru berikrar akan membasmi semua terowongan di Semenanjung Sinai.
Kehadiran terowongan-terowongan nampaknya sangat mencemaskan Zionis-Israel. Sebelum ini, mantan Menteri Kehakiman Zionis Daniel Friedman mengakui militer penjajah Israel menderita gangguan dan mengalami pukulan berat atas hadirnya terowongan. [Baca: Menteri Israel Akui Alami Rugi Besar, penjajah Sewa perusaah Deteksi Terowongan Hamas].*
Berita ini juga dapat dibaca melalui m.hidayatullah.com dan Segera Update aplikasi hidcom untuk Android . Install/Update Aplikasi Hidcom Android Anda Sekarang !
0 Response to "Rezim Mesir Terus Lancarkan Penghancuran Terowongan Gaza"
Post a Comment