-->

Takut Ancaman Keamanan Sejumlah Kedubes Barat di Mesir Tutup

Berita Internasional Update

Hidayatullah.com–Sejumlah negara-negara Barat telah menutup kantor misi diplomatik mereka di Kairo atau memperbarui peringatan agar warganya tidak bepergian ke tempat-tempat tertentu karena alasan keamanan.


Sumber-sumber di kedutaan Amerika Serikat, Inggris dan Kanada yang tidak ingin disebutkan namanya mengatakan kepada Ahram Online bahwa setidaknya ada dua alasan mengapa kantor misi diplomatik mereka ditutup.


Related

Petama, kata mereka, keduataan-kedutaan asing menutup pintunya karena ada kemungkinan terjadi ketegangan politik yang akan berujung pada kerusuhan. Alasan ini tidak disebutkan dalam pernyataan resmi mereka.


Kedua, kantor-kantor diplomatik asing ditutup karena adanya “ancaman keamanan.”


Sementara itu sumber di misi diplomatik Itali dan Belgia mengatakan bahwa kantor mereka berfungsi seperti biasa sambil terus memantau kondisi keamanan.


Kedutaan Inggris menutup kantornya hari Ahad (7/12/2014). Awalnya kantor dimaksudkan ditutup hanya satu hari, namun kemudian diperpanjang hingga Senin dan belum ada kabar kapan akan dibuka kembali, lapor Ahram Online (8/12/2014).


Meskipun Inggris menutup kedutaannya, tetapi Konjen Inggris di kota Alexandria masih beroperasi seperti biasa.


Kedutaan Kanada menutup pintunya hari Senin, dengan alasan kondisi keamanan yang tidak pasti.


Sedangkan Kedutaan Australia meskipun membuka kedutaannya seperti biasa, tetapi memperingatkan warganya agar berhati-hati jika melakukan perjalanan, sebab ada laporan mengenai rencana serangan terhadap keduataan asing di Kairo, daerah wisata dan kantor atau fasilitas pemerintah.


Hal serupa dilakukan Kedutaan Amerika Serikat, yang memperingatkan warganya agar menghindari sejumlah tempat tertentu di mana diperkirakan akan terjadi kerusuhan.


Kedutaan Inggris, Kanada, Belgia dan Amerika Serikat terletak di kawasan Garden City dekat pusat kota Kairo. Sementara kedutaan Australia dan Italia berada di pusat kota.


Tidak ada pernyataan resmi dari Mesir menanggapi penutupan Kedutaan Kanada pada hari Senin kemarin,


Namun, Kementerian Luar Negeri mengatakan pada hari Ahad bahwa penghentian sementara layanan di Kedutaan Inggris di Kairo adalah sebagai tindakan kehati-hatian.


Serangan teroris terakhir atas para turis di Mesir terjadi pada bulan Februari lalu, ketika pelaku menarget bus pariwisata di kota Taba di kawasan Laut Merah, yang menewaskan 3 orang turis Korea.*





Plis Like Fanpage Kami ya

Related Posts

0 Response to "Takut Ancaman Keamanan Sejumlah Kedubes Barat di Mesir Tutup"

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

close