-->

Kanada Kembali Memperbolehkan Dokter Bantu Pasien Bunuh Diri

Berita Internasional Update

Larangan bagi dokter untuk membantu pasiennya bunuh diri dinilai melanggar konstitusi negara.




Hidayatullah.com–Kanada telah membatalkan peraturan yang melarang dokter membantu pasiennya bunuh diri.


Keputusan itu diambil secara bulat oleh Mahakamah Agung, dengan membatalkan keputusan yang pernah dibuatnya pada tahun 1993.


Mahkamah mengatakan, larangan bagi dokter untuk membantu pasiennya bunuh diri yang termaktub dalam hukum pidana itu melanggar konstitusi negara.


Mahkamah menangguhkan peraturan tersebut satu tahun, guna memberikan waktu kepada parlemen untuk mengubah undang-undangnya.


Dalam pengambilan keputusan hakim di Mahkamah Agung mempertimbangkan kasus dua wanita penderita sakit parah yang sekarang sudah meninggal dunia.


Para pakar mengatakan, anggota legislatif di parlemen bisa saja mengabaikan keputusan pengadilan tersebut, namun mereka sepertinya tidak akan bertindak demikian.


“Ini adalah satu hari yang sangat luar biasa,” kata Grace Pastine dari Civil Liberties Association, salah satu kelompok yang menentang larangan dokter membantu pasiennya bunuh diri itu.


“Kematian dengan bantuan dokter sekarang ini diakui untuk apa yang disebut: bantuan medis bagi sebagian individu untuk mengakhiri penderitaan yang tak tertahankan,” kata Pastine dikutip Euronews (6/2/2015).


Bunuh diri semacam itu akan boleh dilakukan dalam kasus di mana orang dewasa menyatakan dengan jelas maksud mereka. Kondisi medisnya harus sangat parah, tidak dapat disembuhkan dan menyebabkan penderitaan yang terus-menerus serta tak tertahankan.


Masalah ini sebenarnya diperdebatkan sengit di Kanada, di mana kelompok-kelompok keagamaan dan mereka yang mewakili orang-orang cacat menyuarakan penentangannya.


Tahun lalu pemerintah di Quebec menyodorkan rancangan undang-undang yang akan melegalisasi euthanasia, tindakan melenyapkan nyawa seseorang dengan sengaja guna mengakhiri penderitaan hidupnya dengan bantuan orang lain (biasanya tenaga medis).


Kanada sekarang bergabung dengan segelintir negara Barat yang memperbolehkan euthanasia untuk kasus-kasus yang sangat parah.*






0 Response to "Kanada Kembali Memperbolehkan Dokter Bantu Pasien Bunuh Diri"

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

Plis Like Fanpage Kami ya
close