Video Pria Nyaris Bakar Ka’bah, Ribuan Jamaah Histeris
Dakwah Media - Seorang pria menyiram badannya dengan bensin dan berusaha membakar kiswah Ka’bah di Masjidil Haram. Beruntung, aksi nekat pelau berhasil digagalkan jamaah dan pasukan keamanan Arab Saudi.
Aksi pria tersebut membuat ribuan jamaah yang sedang beribadah mengelilingi Ka’bah panik dan histeris. Pelaku langsung diamankan dan keluar dari Ka’bah.
Dalam video yang beredar di media sosial, kejadian tak terduga itu berawal ketika jamaah sedang beribadah mengelilingi Ka’bah. Tiba-tiba pelaku berusaha membakar diri pas di depan Ka’bah. Jamaah langsung menggagalkan aksi pelaku.
Aparat keamanan bertindak cepat dan membawa pelaku keluar dari Ka’bah. Teriakan histeris terdengar dari para jamaah.
Juru bicara keamanan Masjidil haram, Shameh al-Silmi, mengatakan lelaki yang berusaha bakar diri ini usianya 40-an.
“Dia ditahan petugas pada Senin petang, 6 Februari 2017, setelah menyiramkan bensin ke bajunya dan berusaha membakar dirinya,” kata Al-Silmi sebagaimana dilansir Al Arabiya, Selasa, 7 Februari 2017.
Dia mengatakan aksi pria tersebut dilihat langsung oleh petugas, yang selanjutnya menahannya. “Aksi itu membuktikan dia sakit jiwa,” ucapnya.
Al-Silmi membantah rumor yang beredar sebelumnya bahwa pria ini sengaja akan membakar Ka’bah. “Pelaku hanya ingin menyakiti dirinya sendiri,” tandas Al-Silmi.
Inilah video pelaku yang berusaha bakar diri di depan Ka’bah seperti yang dikutip pojoksatu.id:
Berikut Penjelasan resmi terkait berita "pembakaran" Kabah
Kejadian yang sesungguhnya, bahwa seorang penduduk Makkah tengah terlibat masalah warisan peninggalan ayahnya yang sudah wafat yang direbut haknya oleh paman pelaku.
Kasus sudah cukup lama. Akan tetapi kasus ini selalu tidak memenangkan si bapak, bahkan hak warisnya direbut dan terpaksa seluruh keluarga diusir dari tanah milik ayahnya.
Untuk mencuri perhatian. Si bapak mencoba melakukan aksi yang bisa menarik perhatian publik dan pengadilan. Salah satunya pernah membuat aksi di salah satu pengadilan di Mekkah, dan menyebabkan si bapak di penjara 6 bulan. Dan kini ia mencoba mencari perhatian yang sama dengan mengguyur badannya dengan bensin di pelataran kabah!
Murni faktor kejiwaan!
Abd Atieq Syarifuddin
Makkah, 10 Jumadil Ula 1438 H
sumber: beritaislam24h
Related
Aparat keamanan bertindak cepat dan membawa pelaku keluar dari Ka’bah. Teriakan histeris terdengar dari para jamaah.
Juru bicara keamanan Masjidil haram, Shameh al-Silmi, mengatakan lelaki yang berusaha bakar diri ini usianya 40-an.
Dia mengatakan aksi pria tersebut dilihat langsung oleh petugas, yang selanjutnya menahannya. “Aksi itu membuktikan dia sakit jiwa,” ucapnya.
Al-Silmi membantah rumor yang beredar sebelumnya bahwa pria ini sengaja akan membakar Ka’bah. “Pelaku hanya ingin menyakiti dirinya sendiri,” tandas Al-Silmi.
Inilah video pelaku yang berusaha bakar diri di depan Ka’bah seperti yang dikutip pojoksatu.id:
Berikut Penjelasan resmi terkait berita "pembakaran" Kabah
Kejadian yang sesungguhnya, bahwa seorang penduduk Makkah tengah terlibat masalah warisan peninggalan ayahnya yang sudah wafat yang direbut haknya oleh paman pelaku.
Kasus sudah cukup lama. Akan tetapi kasus ini selalu tidak memenangkan si bapak, bahkan hak warisnya direbut dan terpaksa seluruh keluarga diusir dari tanah milik ayahnya.
Untuk mencuri perhatian. Si bapak mencoba melakukan aksi yang bisa menarik perhatian publik dan pengadilan. Salah satunya pernah membuat aksi di salah satu pengadilan di Mekkah, dan menyebabkan si bapak di penjara 6 bulan. Dan kini ia mencoba mencari perhatian yang sama dengan mengguyur badannya dengan bensin di pelataran kabah!
Murni faktor kejiwaan!
Abd Atieq Syarifuddin
Makkah, 10 Jumadil Ula 1438 H
sumber: beritaislam24h
Plis Like Fanpage Kami ya
0 Response to "Video Pria Nyaris Bakar Ka’bah, Ribuan Jamaah Histeris"
Post a Comment